Masohi, 26 November 2024 - Pengadilan Agama Masohi mengadakan acara pelepasan salah satu staf terbaiknya, Da'imul Royan, S. Kom., yang telah di percaya untuk melanjutkan tugas di Pengadilan Agama Magelang. Acara yang berlangsung di ruang sidang Pengadilan Agama Masohi ini dihadiri oleh Pimpinan dan seluruh pegawai Pengadilan Agama Masohi yang ingin memberikan penghormatan dan ucapan terimakasih kepada Da'imul Royan atas dedikasi dan kontribusinya selama bertugas di Pengadilan Agama Masohi.
Da'imul Royan yang selama ini menjabat sebagai pranata komputer, telah memberikan sumbangsih besar dalam bidang teknologi informasi, terutama dalam pengembangan dan pemeliharaan sistem yang mendukung kelancaran proses administrasi dan pelayanan publik di Pengadilan Agama Masohi. Kepiawaiannya tersebut telah membantu meningkatkan efisiensi kerja di lingkungan Peradilan.
Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Masohi menyampaikan apresiasi yang setinggi - tingginya atas kerja keras dan dedikasi Da'imul Royan. Beliau juga menambahkan bahwa integritas dan etos kerja Da'imul Royan adalah contoh yang patut diteladani. "Kami kehilangan seorang rekan yang berdedikasi, tetapi kami bangga beliau dipercaya untuk bertugas di Pengadilan Agama Magelang. Harapan kami, Pak Da'imul Royan dapat terus berprestasi dan mengharumkan nama Pengadilan Agama.
Da'imul Royan sendiri mengungkapkan rasa haru dan terima kasihnya atas kesempatan dan dukungan yang telah diberikan seluruh rekan di Pengadilan Agama Masohi. "Pengalaman di sini sangat berharga bagi saya, dan saya berharap dapat terus mengabdi dengan baik di tempat baru, " ujarnya.
Selamat bertugas di tempat yang baru, Da'imul Royan! Semoga tetap berprestasi dan memberikan yang terbaik di Pengadilan Agama Magelang.