Ketua Pengadilan Agama Masohi dan Seluruh Aparatur Pengadilan Agama Masohi Mengikuti Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon

Masohi, 30 Juni 2025 bertempat di Ruang Sidang Pengadilan Agama Masohi, Ketua Pengadilan Agama Masohi bersama seluruh jajarannya mengikuti secara virtual Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon, Drs. Muhammad Taufik, S.H., M.H.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dan Ketua Pengadilan Agama Dataran Hunipopu, Panitera Pengadilan Agama Dataran Hunimoa beserta Panitera Muda Gugatan dan Panitera Muda Permohonan Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

Kegiatan tersebut berlangsung secara khidmat dimulai dari acara pelantikan dan pengambilan sumpah Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon, kemudian dilanjutkan dengan Perkenalan diri Yang Mulia Wakil Ketua PTA Ambon hingga sambutan Yang Mulia Ketua PTA Ambon.
