
Masohi, 4 Agustus 2025 – Pengadilan Agama Masohi turut menghadiri kegiatan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama (Badilag) Mahkamah Agung RI dengan tiga perguruan tinggi, yaitu Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Universitas Sriwijaya Palembang, dan UIN Raden Muhammad Ali Jurai Siwo Lampung. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting dan diikuti oleh seluruh satuan kerja di lingkungan Peradilan Agama, termasuk Pengadilan Agama Masohi. MoU ini bertujuan untuk mempererat kerja sama antara lembaga peradilan dan dunia akademik dalam rangka mendukung pengembangan kualitas sumber daya manusia serta modernisasi layanan peradilan. Setelah penandatanganan MoU, kegiatan dilanjutkan dengan kuliah umum yang disampaikan oleh Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya dengan tema “Peran Strategis Alumni Fakultas Hukum sebagai Agen Transformasi dan Modernisasi Pembangunan Hukum di Peradilan Agama.”
