
Masohi, 16 September 2025 – Pengadilan Agama Masohi melaksanakan briefing rutin PTSP yang kali ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Pengadilan Agama Masohi. Dalam kesempatan tersebut, beliau memberikan arahan terkait peningkatan kualitas pelayanan publik dengan mengedepankan prinsip 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun) serta 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin). Sekretaris menegaskan bahwa setiap petugas PTSP harus bekerja dengan penuh tanggung jawab, menjaga integritas, serta memberikan pelayanan yang ramah, cepat, dan tepat kepada masyarakat pencari keadilan. Kegiatan briefing ini diharapkan mampu meningkatkan semangat kerja, memperkuat kekompakan tim, serta mewujudkan pelayanan prima di lingkungan Pengadilan Agama Masohi.
